Thursday, April 19, 2007

IMAN ADALAH ANUGRAH TERBESAR DALAM DIRI MANUSIA

Lantunkan dengan merdu bait-bait dalam Al-Quran, sungguh terkandung suatu mutiara yang amat sangat indah. Bukan saja indah dalam baitnya, namun sangat bermakna kedalaman kalimatnya. Itulah kalam Ilahi yang menjadi petunjuk hidup kita dan merupakan sumber kekuatan bagi kita.

Apabila iman sudah terpancang kuat di dalam hati kita, itulah yang namanya hidayah/ petunjuk yang menuntun kita dari kegelapan pada jiwa yang terang. Sungguh indah .. ya .. sungguh indah apabila jiwa kita menjadi terang dengan cahaya Ilahi yang masuk menghiasi lubuk hati. Pada saat itu kita tidak akan pernah lagi berpikir, berimajinasi, dan bercaka-cakap yang sia-sia (negatif), namun yang terbayang adalah sesuatu yang konstruktif penuh dengan manfaat bagi orang lain untuk bersama-sama bertumbuh dan berkembang dalam menaungi bahtera kehidupan di dunia dan di akhirat kelak.

ANUGRAH KEKUATAN YANG LEBIH TINGGI DI DALAM DIRI MANUSIA


19ANUGRAH KEKUATAN YANG LEBIH TINGGI DI DALAM DIRI MANUSIA

Ikutilah visi jiwa. Tetaplah setia pada cita-cita anda, apapun yang kini terjadi. Maka berbagai hal akan berubah, dan hal-hal yang anda inginkan untuk terwujud akan terwujud.

Cita-cita itu mempunyai kekuatan positif untuk menarik ke arah yang lebih tinggi, lebih besar, dan lebih unggul. Karenanya, siapa saja yang memberikan perhatiannya terus-menerus pada cita-cita, ia akan naik skalanya.

Terimalah segala sesuatu yang ada sekarang sebagaimana adanya, dan mulailah segera untuk membuat hal-hal itu menjadi lebih baik.

Berharaplah setiap perubahan mengarahkan anda ke sesuatu yang lebih baik, maka sesuatu itu akan menjadi demikian adanya. Sepanjang keyakinan anda demikian, maka seperti itulah yang akan terjadi.

Menjadi manusia bukanlah untuk menjadi lemah. Menjadi manusia adalah menjadi semua yang ada di dalam diri manusia, dan kebesaran yang terkandung di dalam seluruh diri manusia itu sungguh mengagumkan.

Kuncinya, tetap menjaga cita-cita anda pada situasi dan kondisi apapun.

MEMBANGUN PIKIRAN UNGGUL

Tanda yang pertama dari pikiran unggul adalah bahwa pikiran itu mampu mengusahakan perbaikannya sendiri, terus menerus. Tanda kedua adalah bahwa dia mampu menjadi kuat, gembira, dan tenang dalam setiap keadaan.

Kecakapan berimajinasi merupakan kecakapan kreatif pikiran, kecakapan yang menciptakan rencana, metode, dan ide. Karena itu, imajinasi kita harus selalu jelas, tinggi, berguna, dan konstruktif jika kita hendak menciptakan ide-ide yang berkualitas tinggi dan membangun hal-hal yang lebih besar.
Sebelum anda bisa mengalami kesuksesan yang lebih besar, anda harus menjadi manusia yang lebih besar. Sebelum anda menjadi manusia yang lebih besar, anda harus menjagkau ke arah yang baru dan lebih besar dari waktu ke waktu; dan ini hanya dimungkinkan melalui penggunaan imajinasi yang konstruktif.

Anda akan mendapatkan ide-ide terbaik kalau pikiran anda bertindak pada tingkat yang lebih tinggi. Dan dalam semua bidang tindakan, ide-ide terbaiklah yang menang.

Kuncinya, imajinasikan selalu sesuatu yang kita inginkan bukan sesuatu yang tidak kita inginkan.

MEMBANGUN TUTUR KATA YANG POSITIF

”Perkataan/ ucapan yang terbaik adalah mengajak manusia untuk selalu dekat dengan Allah”


Jangan pernah berpikir atau berbicara tentang sesuatu yang tidak anda inginkan untuk terjadi.

Rengekan, kepedihan, dan keluhan --tiga kebiasaan ini jangan sampai muncul dalam pemikiran atau kata tertentu.
Anda bisa mendapatkan jumlah teman yang sama banyaknya dengan membicarakan kebahagiaan maupun kesusahan. Semakin sejati teman-teman yang anda miliki, semakin berkurang pula kesusahan yang akan anda miliki.

Berbicaralah dengan baik tentang segala sesuatu yang baik yang anda dapati dan maknai. Ketika anda menemukan apa yang tidak anda sukai, diamlah. Semakin sedikit anda berpikir atau berbicara tentang apa yang tidak anda sukai, semakin banyak pula anda mempunyai apa yang anda sukai.

Perbesarlah kebaikan; tekankan apa yang mempunyai nilai; dan bicarakan saja hal-hal yang akan hidup dan tumbuh.

Bila anda mempunyai sesuatu yang baik untuk dikatakan, katakanlah. Bila anda mempunyai sesuatu yang buruk untuk dikatakan, katakan sesuatu yang lain.
Kuncinya, jika anda tidak dapat berbicara yang baik, lebh baik diam.

KEKUATAN KREATIF DALAM DIRI MANUSIA

”Hanya dengan mengingat Allah, hati akan tenang”

Ketika energi kreatif dipancarkan setiap hari, dan diarahkan ke dalam urat, otak, dan pikiran, kehidupan yang penuh kebajikan bisa dicapai tanpa mengalami kesulitan. Di samping itu, tubuh akan menjadi lebih sehat, kepribadian lebih kuat dan pikiran lebih cerdas. Kuasailah diri anda terus menerus dengan sikap positif dan bagus, dan penuhilah sikap itu dengan kebaikan dan ketulusan hati. Hasilnya akan menjadi sesuatu yang luar biasa yang sering disebut orang dengan magnetisme pribadi. Energi kreatif, bila tetap dikuasai dalam sistem, akan memberi kekuatan pada tubuh, kilauan pada mata, kejeniusan pada pikiran. Ada cukup kekuatan dalam diri orang manapun yang memungkinkan dia untuk menyadari semua keinginannya dan mencapai kebaikan tertinggi yang dia miliki sebelumnya. Semua kekuatan ini sangat perlu dipergunakan secara konstruktif. Kuncinya, kuasailah diri anda dengan selalu ingat kepada Allah pada setiap situasi dan keadaan.

SENI MEMBANGUN KARAKTER

”Sambunglah silaturahmi dengan orang yang memutuskan silaturahmi dengan kita, berbuat baiklah pada orang yang berbuat jahat pada kita, dan bermurah hatilah pada orang yang kikir pada kita”.

Bersikaplah baik dan ramah kepada setiap orang, maka dunia akan ramah kepada anda. Barangkali ada sesekali pengecualian pada kaidah ini, namun ketika datang pengecualian ini tinggalkanlah, dan ia tidak akan pernah datang lagi. Cita-cita memerlukan perhatian yang terbaik. Rumput liar bisa tumbuh tanpa perhatian, tapi tidak demkian dengan mawar. Tidak semua pikiran itu murni, yang berpikir mengenai siapa diri mereka. Banyak dari pikiran-pikiran itu kerdil. Pikiran-pikiran itu tidak peduli kehilangan kepercayaan pada siapapun. Lebih baik mempunyai kepercayaan pada setiap orang dan kadang-kadang dibohongi daripada mencurigai setiap orang dan dibohongi hampir terus menerus. Bila anda berjumpa dengan orang yang tidak mempunyai perhatian dengan baik, tariklah perhatian mereka ke arah sisi cerah dari berbagai hal, dan niatkan untuk mengatakan sesuatu yang akan bisa memberi mereka minat dan semangat baru. Dengan demikian, anda akan menumpas kejahatan yang mengancam sampai ke akar-akarnya dan membawa penyembuhan kepada anda ke manapun anda pergi. Kuncinya, islah diri/ membersihkan hati terus menerus dari kebencian, kedengkian, keputusasaan, dan kekikiran.

MEMBANGUN KARAKTER

”Manusia itu apabila diberi kesulitan, mereka akan berkeluh kesah, namun apabila diberi kelonggaran, mereka akan kikir”


Singkirkan kepedihan; singkirkan rengekan; singkiran keluh kesah. Semua itu musuh. Semua itu tidak pernah kondusif bagi kebahagiaan, dan kita semua hidup untuk memperoleh kebahagiaan, untuk memberi kebahagiaan. Dari setiap kata, singkirkan kepedihan. Berbicaralah dengan baik. Bicara dengan baik dan lembut kepada setiap orang adalah tanda dari jiwa yang besar. Dan keistimewaan anda adalah menjadi jiwa yang besar. Dari nada suara anda, singkirkan rengekan. Bicaralah dengan riang. Jangan pernah mengeluh. Semakin banyak anda mengeluh, semakin kecil pula anda jadinya, dan akan semakin sedikit yang akan menjadi kawan dan kesempatan anda. Berbicaralah dengan lembut, berbicaralah dengan manis, berbicaralah dengan cinta. Dari semua pencurahan hati anda, singkirkanlah keluhan. Berbahagialah, dan tegaslah selalu. Biarkan jiwa anda bersenandung, biarkan hati anda menari, biarkan jiwa anda menyatakan keagungan Allah yang menciptakan kehidupan, demi kehidupan sejati yang indah. Setiap keluh kesah adalah beban, beban yang diakibatkan sendiri. Setiap rengekan adalah pembuat kesusahan, pertanda kegagalan. Setiap kepedihan adalah perusak kebahagiaan, pemberi kegetiran. Hidup di dunia keluhan itu buta pada segala sesuatu yang kaya dan indah. Makin banyak kita mengeluh, makin sedikit pula kita hidup, karena setiap keluhan mengarah pada kelemahan, kekalahan, dan kematian. Kuncinya, singkirkan kepedihan, singkirkan rengekan, singkirkan keluhan. Semua itu bukan kawan anda. Ada kawan yang lebih baik yang sedang menunggu anda.